Describe some food internship_2



1. SOTO BANJAR

Soto Banjar adalah salah satu masakan tradisional dari Kalimantan selatan, kususnya Banjarmasin. Soto Banjar merupakan salah satu kuliner yang terkenal di Indonesia. Berbeda dengan soto lainnya di Indonesia, soto ini memiliki keunikan dalam penyajian dan cita rasanya
.Cita rasa dari Soto Banjar ini memang unik. Rasa gurih dari kaldu dan bumbu yang menyatu dalam kuah soto memberikan cita rasa yang kuat pada Soto Banjar ini. Selain itu perpaduan bahan pelengkap yang bermacam - macam tadi membuat sensasi yang berbeda saat menyantapnya. Menu satu ini sangat nikmat ketika di santap saat siang hari yang panas, di temani dengan kerupuk dan teh manis membuat makan siang anda lebih nikmat.
Kuliner satu ini bisa kita temukan di warung soto di Banjarmasin. Dalam perkembangannya, menu satu ini tidak hanya populer di Kalimantan selatan, makanan satu ini sudah menyebar ke seluruh daerah di pulau Kalimantan dan di indonesia. Banyak penjual yang menjajakan menu satu ini untuk memuaskan rasa kangen masyarakat akan Soto Banjar. 












recipe : 
a. bumbu halus
bawang merah
bawang putih
kemiri

method : buat chicken stock terlebih dahulu

b. bumbu kasar
sereh,
jahe
 kayu manis
kapulaga
biji pala
cengkeh

-tumis bumbu halus dan kasar sampai wangi lalu masukkan ke chicken stock tadi kemudian sasoning


kondimen : soun, telur rebus,perkedel kentang, jeruk nipis,kecap, sambel soto



2. SOTO BETAWI
Soto Betawi merupakan soto yang populer di daerah Jakarta. Seperti halnya soto Madura dan soto sulung, soto Betawi juga menggunakan jeroan. Selain jeroan, sering kali organ-organ lain juga disertakan, seperti mataterpedo, dan juga hati. Daging sapi juga menjadi bahan campuran dalam soto Betawi. Kuah soto Betawi merupakan campuran santan dan susu. Kedua campuran inilah yang membuat rasa soto Betawi begitu khas.
Istilah soto Betawi hadir dalam kuliner masakan Indonesia sekitar tahun 1977-1978, tetapi bukan berarti tidak ada soto sebelum tahun tersebut. Yang memopulerkan dan yang pertama memakai kata soto Betawi adalah penjual soto bernama Lie Boen Po di THR Lokasari / Prinsen Park, tentunya dengan ciri khas cita rasa sendiri. Banyak penjual soto pada masa tahun-tahun tersebut, biasanya menyebut dengan soto kaki Pak "X" atau sebutan lainnya. Istilah soto Betawi mulai menyebar menjadi istilah umum ketika penjual soto tersebut tutup sekitar tahun 1991.












kondimen :
celery
leek
tomato dipotong kotak-kotak
kerupuk emping
kentang slice
daging sapi

recipe :
a. bumbu halus
bawang merah, bawang putih, kemiri

b. bumbu kasar
kapulaga, biji pala, kayu manis, canistar, cengkeh, daun salam, daun jeruk, jahe, lengkuas


how to make :
- daging yang sudah di potong dadu dicuci lalu di bersihkan lagi dengan cara direbus dengan asam jawa dan daun jeruk agar darah yang masih menempel hilang.
- setelah itu, saute bumbu halus dan kasar lalu masukkan daging yang sudah direbus tadi
- kemudian, masukkan air tunggu hingga mendidih lalu masukkan susu dan santan yang berbanding 1 : 1
- dan didihkan lagi hingga soto betawi siap dihidangkan

Komentar